Juno



Bagaimana bila seorang wanita belasan tahun ketahuan hamil? Mungkin ada yang histeris, tau sekalian saja bunuh diri? Tidak begitu aturannya bagi Juno MacGuff (Ellen Page). Setelah mengetahui dirnya hamil, tidak ada tangis, histeris, ataupun putus asa. Biasa saja. Cuek.




Berawal dari kursi... semua terjadi. Juno dan seorang teman lelakinya Paulie Bleeker (Michael Cera) melakukan hubungan suami istri. Tak lama kemudian, Juno pun hamil. Reaksi Paulie? Remaja yang masih polos ini cuma bisa diam saja.


Reaksi Juno pertama kali, mencoba untuk aborsi. Namun ditangguhkannya karena Juno merasa bayi nya berhak untuk hidup. Alternatifnya adalah mencari orang tua asuh bagi anaknya. Reaksi orang tua Juno? Biasa saja, malah ayah Juno mendukung keinginan Juno memberikan anaknya pada orang tua asuh. Juno sendiri sebenarnya merasa bahwa keluarganya kurang begitu bahagia. Karena dirinya memiliki ibu tiri. Karena itu, Juno ingin anaknya nanti memiliki pasangan ayah-ibu yang bahagia yang tidak akan bercerai seperti orang tuanya dulu.

Pasangan yang dipilih Juno adalah Mark dan Vanessa Loring (Jason Bateman dan Jennifer Garner). Mereka di mata Juno merupakan pasangan serasi dan bahagia. Apalagi secara materi keluarga Loring dapat dikatakan berkecukupan. Juno pun mantap bahwa anak yang dikandungnya akan diberikan pada keluarga Loring.

Meski hamil tua, Juno tetap bersekolah. Dan terus memberitakan perkembangan kandungannya pada keluarga Loring. Hingga masa kelahirannya mendekat, sebuah kabar buruk diterima Juno. Mark dan Vanessa akan bercerai... bagaimana nasib anak Juno?



Film produksi tahun 2007 mendapatkan 4 nominasi penghargaan Academy Awards untuk Best Original Screenplay,Best Picture, Best Director, dan Best Actress untuk Ellen Page.

0 comments: