American Gangster
Ellsworth "Bumpy" Johnson (Clarence Williams III) adalah raja gangster di kawasan Harlem pada tahun 70an. Memliki seorang kaki tangan Frank Lucas (Denzel Washington). Sebagai kaki tangan raja gangster, Frank belajar banyak dari Bumpy. Sepeninggal bumpy , karena serangan jantung, Frank memulai bisnis hitam narkoba di Harlem. Tidak tanggung-tanggung dengan bantuan saudaranya yang bekerja untuk militer Amerika, Frank membuka akses langsung ke produsen narkoba di Asia.
Sementara itu, Richie Roberts (Russell Crowe) salah satu dari sedikit polisi yang jujur saat itu, mulai mencium gerak gerik bisnis hitam Frank Lucas. Segala cara diupayakan untuk membongkar kasus Frank Lucas.
Semakin besar bisnis nya, tentu Frank mulai merubah gaya hidupnya. Serba glamour. Keluarga nya yang miskin mulai dipindahkan ke istana barunya. Menikahi seorang wanita cantik asal Puerto Rico. Dan menjadi tokoh sentral di kalangan kulit hitam saat itu. Yang menjadi momen penting adalah saat menghadiri pertandingan tinju kelas dunia antara Muhammad Ali melawan Joe Frazier. Imbasnya kebesaran Frank Lucas dan bisnisnya menyeret banyak polisi korup mendekatinya berharap imbalan. Salah satunya Det. Trupo (Josh Brolin).
Paduan antara drama kehidupan serta lika liku bisnis hitam digambarkan di film produksi 2007 ini. Nama besar Denzel Washington menjadi jaminan kualitas film ini. Selain Denzel ada beberapa aktor kenamaan lainnya, antara lain Chiwetel Ejiofor,Ruby Dee, serta Cuba Gooding, Jr.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment